Thursday, July 12, 2012

INDEKS BEI: IHSG Siang Ditutup Melemah 1,08%


Foto: Bisnis.com

JAKARTA: Indeks harga saham gabungan ditutup terkoreksi ke level 3,975.87 pada jeda perdagangan siang hari ini, setelah turun 43,25 poin atau 1,08%.

Data perdagangan pantauan terakhir pukul 12:15 WIB menunjukkan indeks saham domestik utama itu sudah bergerak di kisaran 3.974,88 - 4.013,37 sejak pasar dibuka tadi pagi.

Rupiah melemah 0.33% atau 31 poin ke Rp9.467 per US$.

Dari sebanyak 450 saham yang tercatat di PT Bursa Efek Indonesia, 42 saham naik, 184 turun, dan 224 stagnan. (ra)

Saham pemberat indeks:

  • PT Unilever Indonesia Tbk -1,92% ke Rp23.000
  • PT Bank Rakyat Indonesia Tbk -1,49% ke Rp6.600
  • PT Astra International Tbk -1,47% ke Rp6.700
  • PT Bank Mandiri Tbk -1,42% ke Rp6.950


Saham penggerak indeks:

  • PT Modern Internasional Tbk +3,04% ke Rp780
  • PT Sarana Menara Nusantara Tbk +3,23% ke Rp16.000
  • PT Global Mediacom Tbk +1,97% ke Rp1.550
  • PT Media Nusantara Citra Tbk +1,52% ke Rp2.000


Seluruh sembilan sektor saham utama yang tercatat di PT Bursa Efek Indonesia turun dimotori oleh tambang (19,22%), consumer goods (19,02%), dan keuangan (16,86%).

Bisnis-27, indeks saham yang diterbitkan oleh Harian Bisnis Indonesia, juga melemah 4,34 poin atau 1,28% ke 334,26 setelah bergerak di kisaran 334,11 - 337,98.

Pergerakan pasar saham Asia:

  • Nikkei 225 di Tokyo -1,33% to 8.733,07
  • Hangseng di Hong Kong -1,69% to 19.091,02
  • Kospi di Seoul -1,17% to 1.805,04
  • S&P/ASX 200 di Australia -0,57% to 4.073,00
  • Straits Times di Singapura -0,38% to 2.978,00
  • MSCI Asia Apex 50 -1,89% to 754.11



Sumber: Bisnis.com

No comments:

Post a Comment